Iklan

Hari Pertama PKM II, Kontingen IAIN Batusangkar Sudah Menyabet Medali


Batusangkar (STD). Hari pertama ajang Pekan Kreativitas Mahasiswa (PKM) ke-II Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) se-Sumatera yang dilakukan secara daring, Jum'at (28/5/2021) di UIN IB Padang, kontingen IAIN Batusangkar mampu mempersembahkan 3 medali.

Adapun ketiga penyumbang medali atas nama Meisi Sakdiah yang menjadi juara III dalam nomor cabang Inovasi Media Pembelajaran, kemudian Putri Amelia Rahmadani peraih harapan II nomor cabang Story Telling, serta cabang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) putra atas nama Muhammad Fachri yang duduk di posisi harapan I.


Atas pencapaian di hari pertama ini, Wakil Rektor III IAIN Batusangkar Dr. Sirajul Munir, M.Pd menyampaikan apresiasi kepada kontingen IAIN Batusangkar.


"Hasil ini tentunya bisa menjadi motivasi tersendiri bagi peserta lainnya untuk terus memberikan dan menampilkan yang terbaik sehingga medali untuk kontingen IAIN Batusangkar semakin banyak," ujarnya.

Hal senada disampaikan Rektor IAIN Batusangkar Dr. Marjoni Imamora, M.Sc yang menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada peserta dan official pendamping dan pembimbing atas penampilan yang cukup baik di hari pertama perlombaan.

"Terima kasih atas prestasi ini, semoga ini menjadi awal yang baik untuk medali berikutnya dari Ananda semua yang merupakan utusan dan perwakilan terbaik dari kampus kita. Berlombalah sungguh-sungguh dengan menampilkan yang terbaik, tampil lepas dan jangan jadikan beban, Insya Allah prestasi akan menghampiri kita," tukas Rektor.


Sementara itu, Meisi Sakdiah yang menyumbangkan medali pertama untuk kontingen IAIN Batusangkar menyampaikan rasa haru dan bangga.

“Saya sangat bersyukur kepada Allah SWT karena diberikan amanah dalam ajang ini dan Alhamdulilah bisa menunjukkan prestasi dan mempersembahkan medali kepada IAIN Batusangkar dengan meraih juara III dalam nomor cabang Inovasi Media Pembelajaran," katanya. (fjr)

Diberdayakan oleh Blogger.